Apakah kamu berencana untuk melakukan staycation? Tidak perlu jauh-jauh ke luar kota, kamu bisa melakukannya di tengah kota Jakarta. Ada banyak akomodasi nyaman yang cocok buat staycation di tengah kota, terutama di daerah Jakarta Selatan. Sejak dulu, Jakarta Selatan dikenal sebagai salah satu daerah premium di Ibukota yang dipenuhi dengan perkantoran elite, mall besar, bahkan hotel bintang 4.
Perlu diketahui, ada banyak hotel di Jakarta Selatan yang menawarkan akomodasi bintang 4, misalnya Royal Kuningan Hotel. Adapun, hotel bintang 4 ini banyak dipilih karena punya fasilitas terlengkap dengan biaya yang tidak semahal hotel bintang 5. Lantas, apa saja kira-kira hotel bintang 4 yang berada di Jakarta Selatan? Berikut ini rekomendasinya!
Hotel Bintang 4 Jakarta Cocok untuk Staycation
Royal Kuningan Hotel
Lokasi: Jalan Kuningan Persada No.2, RW.6, Guntur, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12980
Berada di kawasan segitiga emas, hotel di Jakarta Selatan ini menawarkan akomodasi bintang 4 yang nyaman. Royal Kuningan Hotel ini menempati gedung 23 lantai yang memiliki total 369 kamar. Terdapat beberapa tipe kamar yang bisa dipilih di sini antara lain Deluxe, Grand Deluxe, Executive, Heritage, Premiere, dan Royal Heritage.
Setiap kamar di Royal Kuningan Hotel telah dilengkapi fasilitas seperti TV, pendingin ruangan, sofa, brankas, kulkas, ketel listrik, pengering rambut, dan kamar mandi dengan shower/bathtub. Sementara itu, fasilitas pendukung di hotel ini antara lain concierge, laundry, kolam renang, restoran, aula pernikahan, banquet service, meeting room, kafe, hingga layanan resepsionis 24 jam.
Terletak di kawasan strategis, Royal Kuningan Hotel ini terhitung dekat dengan Museum Sasmita Loka yang jaraknya hanya 267 meter. Sedangkan jika membutuhkan akses transportasi publik, kamu bisa menuju ke Halte Busway Dukuh Atas yang berjarak Cuma 894 meter dari hotel ini.
Ambhara Hotel
Lokasi: Jalan Iskandarsyah Raya No.1, RW.2, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160
Hotel bintang 4 di Jakarta Selatan ini memiliki bangunan yang memiliki perpaduan desain klasik Eropa dan tradisional Indonesia. Ambhara Hotel ini diketahui punya 255 kamar yang terdiri dari berbagai tipe seperti Deluxe, Business Deluxe, Junior Suite, Business Suite, dan Executive Suite. Setiap kamar di hotel ini sudah dilengkapi TV, wi-fi, pendingin ruangan, ketel listrik, brankas, dan kamar mandi dengan shower.
Adapun, fasilitas pendukung yang terdapat Ambhara Hotel ini meliputi area parkir, kafe, restoran, concierge, aula pernikahan, banquet service, kolam renang, laundry, concierge, hingga layanan resepsionis 24 jam.
Terletak di tengah kota, ada beberapa tempat menarik yang relatif dekat dengan hotel ini, misalnya Kompleks Gelora Bung Karno yang jaraknya cuma 2,5 kilometer atau sekitar 10 menit berkendara. Selain itu, Ambhara Hotel cukup dekat dengan Blok M Mall dan Masjid Agung Al-Azhar yang jaraknya sama-sama satu kilometer.
Century Park Hotel
Lokasi: Jalan Pintu Satu Senayan, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
Hotel di Jakarta Selatan ini dikenal sebagai akomodasi langganan para atlet karena lokasinya yang sangat dekat dengan Kompleks Gelora Bung Karno. Tidak hanya Gelora Bung Karno, ada berbagai tempat menarik yang cukup dekat dengan hotel bintang 4 ini. Sebagai contoh, Mall FX Sudirman yang jaraknya hanya 169 meter dan Plaza Senayan Arcadia dengan jarak cuma 246 meter dari Century Park Hotel.
Adapun, jarak pusat perbelanjaan barang elektronik Ratu Plaza sekitar 400 meter dari hotel ini. Selain itu, masih ada setidaknya 3 mall besar lainnya yang lokasinya cukup dekat dengan Century Park Hotel yaitu Plaza Senayan, Senayan City, serta Pacific Place.
Sebagai informasi, Century Park Hotel memiliki total 476 kamar yang terdiri dari beberapa tipe seperti Deluxe Room, Executive Room, Premium Room, Family King Room, Family Connecting Room, Adventure Room, Junior Suite, Century Suite, serta Presidential Suite. Setiap kamar di hotel ini sudah dilengkapi TV, pendingin ruangan, brankas, pengering rambut, wi-fi, meja kerja, dan kamar mandi dengan shower.
Sementara itu, fasilitas pendukung yang terdapat di Century Park Hotel meliputi kolam renang , penitipan anak, lapangan tenis, penyewaan mobil, layanan pijat, ruang serbaguna, aula pernikahan, banquet service, bar, kafe, laundry, restoran, layanan resepsionis 24 jam, concierge, hingga money changer.
Swiss-Belresidences Kalibata
Lokasi: Jalan Raya Kalibata No.22, Rawajati, Kecamatan Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740
Hotel Bintang 4 ini menghadirkan interior yang elegan dan modern. Swiss-Belresidences Kalibata memiliki total 212 kamar yang dibagi menjadi beberapa tipe seperti Deluxe Twin, Deluxe Queen, Grand Deluxe, Grand Executive Premium, dan Executive Suite. Setiap kamar di sini telah dilengkapi TV kabel, pendingin ruangan, kulkas, brankas, pengering rambut, meja, dan kamar dengan shower/bathtub.
Adapun, fasilitas pendukung yang tersedia di Swiss-Belresidences Kalibata meliputi pusat kebugaran, kolam renang, penyewaan mobil, layanan antar jemput bandara, taman, area barbeku, layanan pijat, aula pernikahan, banquet service, area bermain anak, restoran, laundy, kafe, dan layanan resepsionis 24 jam.
Perlu diketahui, Swiss-Belresidences Kalibata ini berada di pusat bisnis dan kawasan komersial di Kalibata, Jakarta Selatan. Kamu bisa berjalan kaki selama 5 menit dari hotel ini untuk menuju ke Kalibata City Mall, Mall Plaza Kalibata, serta Stasiun Kereta Duren Kalibata. Sedangkan Bandara Halim Perdana Kusuma bisa didatangi dari Swiss-Belresidences Kalibata dengan berkendara hanya 15 menit.
Itulah rekomendasi hotel bintang 4 di Jakarta Selatan yang cocok buat staycation. Supaya rencana staycation kamu jadi lebih mudah, sebaiknya gunakan saja Traveloka. Sebab, Staycation your way lebih untung pakai Traveloka! Mau staycation, road trip atau liburan di berbagai pilihan Vila, Resort, Apartemen, Glamping dan Private Homes, Jadi!
Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini