Nyaman dan Aman Berkendara, 10 Aksesoris Mobil Ini Wajib Dibeli

Setelah memiliki mobil pribadi biasanya pemilik tergoda untuk membuat kendaraannya lebih nyaman dan lebih cantik. Membeli aneka aksesoris untuk mobil pun dilakukan untuk memperoleh “kenyamanan” dalam berkendara. Kamu bisa memberikan sentuhan pada interior sehingga membuat suasana mobilmu menjadi unik dan lebih nyaman. Selain keindahan dan kenyamanan, jangan lupa untuk mempertimbangkan faktor fungsional dan keamanan juga. 

Lengkapi mobil dengan fitur-fitur yang memang belum dimiliki oleh mobilmu, sehingga akan melengkapi kekurangannya. Mungkin kamu akan menghabiskan banyak dana untuk hal ini, tapi apa yang kamu lakukan setara dengan yang kamu dapatkan kok. Jika memang membutuhkan dana tambahan kamu bisa memanfaatkan paylater untuk melakukan pembayaran dengan mudah.

10 Aksesoris Mobil Ini Wajib Dibeli Agar Nyaman Berkendara

Kenyamanan memang mahal harganya, termasuk menciptakan kenyamanan berkendara. Kamu bisa menambahkan berbagai aksesoris untuk mobil agar kamu dan penumpang lainnya bisa nyaman selama di perjalanan. Berikut ini daftar aksesoris yang sebaiknya dibeli untuk melengkapi interior mobilmu:

1 Charger USB

Saat ini smartphone sudah bagai belahan jiwa yang tidak terpisahkan termasuk saat berkendara. Banyak hal seru yang bisa dilakukan dengan menggunakan smartphone, bagi penumpang mobil smartphone bisa menghilangkan kebosanan selama perjalanan. Kamu akan mati gaya jika smartphone kehabisan daya. Maka dari itu dibutuhkan charger USB ekstra agar kamu bisa melakukan pengisian daya selama perjalanan.

2 Phone Holder

Smartphone atau ponsel memang memiliki sejuta fungsi, sehingga perannya memang sangat penting. Salah satu fungsinya adalah sebagai navigator. Di dalam smartphone terdapat aplikasi maps yang bisa digunakan untuk navigasi. Saat berkendara solo, kamu akan kesusahan memegang ponsel sambil menyetir, untuk itu dibutuhkan phone holder agar kamu bisa tetap menyetir dengan aman dan melihat ponsel dengan jelas.

Artikel Terkait  Ini Lho Perbedaan Asuransi Mobil All Risk dan TLO

3 Anti Slip Dash Mat

Saat mobil berjalan, seringkali barang-barang yang berada di atas dashboard bergeser atau bergerak dengan sendirinya. Hal ini karena permukaan dashboard licin, apalagi jika baru saja dicuci dan dipoles. Untuk itu kamu membutuhkan anti slip dash mat untuk menahan semua benda-benda di dashboard agar tetap pada tempatnya.

4 Tempat Sampah Portable

Jangan buang sampah sembarangan di sepanjang jalan dan jagalah selalu kebersihan mobil. Untuk itu kamu membutuhkan tempat sampah portable di dalam mobil. Kamu bisa menampung sampah sementara di dalam tempat sampah tersebut. Baru kemudian membuangnya saat kamu berhenti di rumah atau rest area, sehingga mobil tetap bersih di sepanjang jalan. 

5 Car Seat Organizer

Jika tempat sampah portable mampu menjaga kebersihan mobil, maka organizer ini akan membantumu menjaga kerapian mobil. Dengan meletakkan car seat organizer di dalam mobilmu, maka semua barang yang kamu bawa ke dalam mobil akan tertata rapi. Aksesoris ini memiliki sekat-sekat yang dapat digunakan untuk meletakkan benda-benda kecil yang kamu bawa.

6 Portable Vacuum Cleaner

Alat kebersihan ini wajib ada di dalam mobilmu demi menjaga kebersihan dan kesehatan seluruh penumpang. Bisa kamu bayangkan berapa banyak debu yang masuk ke dalam mobil selama di perjalanan. Maka dari itu sangat penting memiliki vacuum cleaner untuk membersihkan segala debu dan kotoran yang ada di dalam mobilmu. Jadi aksesoris ini pun wajib kamu beli untuk melengkapi kebutuhan mobil.

7 Air Purifier

Kemacetan lalu lintas di kota-kota besar di Indonesia sudah bukan rahasia lagi. Berkendara di jalanan macet seperti itu seringkali mendatangkan masalah pada pernapasan yang dikarenakan udara kotor yang penuh dengan polusi. Sebagai solusinya kamu bisa menggunakan air purifier untuk membersihkan udara di dalam kabin. 

Artikel Terkait  Girls, Ini 8 Tips Merawat Mobil Saat Musim Hujan

8 Dash Cam

Bagi mobil yang belum dilengkapi dengan dash cam, sekarang saat yang tepat untuk melengkapinya. Fungsi dash cam ini bukan cuma aksesoris biasa yang akan merekam selama perjalanan, namun dash cam bisa juga dijadikan bukti dalam situasi yang tidak terduga. Misalnya saja untuk membuktikan siapa yang salah dalam sebuah kecelakaan, dash cam adalah alat yang akurat.

9 Tray Table

Pada jalanan yang macet, seringkali kamu terjebak dan harus makan di dalam perjalanan. Nah, pada saat inilah kamu bisa memanfaatkan tray table untuk meletakkan makananmu agar tidak tumpah dan mengotori mobil. Selain itu kamu juga bisa menggunakannya untuk meletakkan laptop jika kamu ingin bekerja di dalam perjalanan.

10 Bantal Leher

Aksesoris kecil yang sangat berarti dalam memberi kenyamanan bagi seluruh penghuni mobil adalah bantal leher. Seringkali leher terasa kaku dan capek setelah melakukan perjalanan karena tegang di sepanjang jalan. Oleh sebab itu kamu membutuhkan bantal leher agar dapat bersandar dan lebih rileks.

Menciptakan kenyamanan di mobil pribadi adalah hal yang penting untuk dilakukan agar betah saat berkendara apalagi jika melakukan perjalanan jauh atau jalanan macet. Di saat-saat itulah aksesoris-aksesoris ini sangat dibutuhkan untuk membuat suasana mobil jadi tidak membosankan. Selain kenyamanan yang menjadi motivasi pemilik untuk membeli aksesoris adalah ingin membuat mobilnya lebih menarik dibanding lainnya.

Hal ini tidak masalah sebenarnya, sayangnya biaya untuk mengadakan aksesoris mobil bisa dibilang tidak murah. Namun jangan khawatir, karena kamu bisa kok menggunakan paylater digibank by DBS sebagai solusi pembayaranmu. Kamu bisa segera mengaktifkan paylaternya di aplikasi digibank.  Cara mengaktifkan paylater-nya pun mudah, kamu cukup mengikuti petunjuk yang ada pada aplikasi saja agar Pay Latar bisa diaktifkan.  

Artikel Terkait  Membeli Mobil Bekas untuk Bisnis Apakah Layak Investasi?

Kamu bisa merasakan berbagai keuntungan dengan menggunakan paylater untuk pembelian aksesoris mobil impianmu. Dapatkan keuntungan digibank Pay Later 0% hingga 24 bulan, yang bisa segera kamu ubah jadi cicilan di berbagai merchant online maupun offline favoritmu, klik di sini untuk mengetahui merchant apa saja yang bekerjasama dengan digibank.


Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini


Tinggalkan komentar